HomePOLITIK

PSI Jagokan Kaesang sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta

LBJ - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DKI Jakarta mengusulkan Kaesang Pangarep, putra Presiden Joko Widodo, sebagai calon Gubernur DKI Jakarta.

Jokowi Diminta Pilih Pansel KPK yang Berkualitas
Satgas Pangan Polri Pantau Pasar dan Hewan Kurban di Jakarta
Tiga ASN Maluku Utara Ditangkap di Jakarta karena Kasus Narkoba
PSI jagokan Kaesang Pangarep sebagai calon Gubernur DKI

PSI jagokan Kaesang Pangarep sebagai calon Gubernur DKI. (Foto:IG@Kaesangp)

LBJ – Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DKI Jakarta mengusulkan Kaesang Pangarep, putra Presiden Joko Widodo, sebagai calon Gubernur DKI Jakarta.

Ketua Fraksi PSI DPRD DKI, William Aditya Sarana, menyatakan bahwa Kaesang merupakan figur yang sangat baik.

“Untuk Mas Kaesang, menurut saya, beliau sosok figur yang sangat baik,” kata William di Kantor DPW PSI DKI Jakarta, seperti dikutip dari Antara,  Rabu (15/5/2024).

PSI siap mengusung Kaesang jika ia memenuhi persyaratan administratif sebagai calon gubernur DKI. Selain Kaesang, PSI juga mempertimbangkan beberapa figur internal yang layak menjadi pemimpin Jakarta.

“Selain Mas Kaesang, kami juga ada sosok Sis Grace yang suaranya terbesar di Jakarta Barat dan Jakarta Utara, DKI III,” ujar William.

Grace Natalie, tokoh PSI lainnya, meraih suara terbanyak dalam pemilu legislatif (Pileg) 2024 di Daerah Pemilihan (Dapil) DKI Jakarta III yang mencakup Jakarta Barat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu.

Dari dapil tersebut, Grace berhasil memperoleh 193.556 suara, menunjukkan besarnya kepercayaan masyarakat Jakarta Barat dan Jakarta Utara terhadap dirinya.

“Dari perolehan suara Sis Grace yang luar biasa itu, saya kira kepercayaan masyarakat ke Sis Grace itu besar,” tambah William.

William menilai bahwa Kaesang dan Grace merupakan figur internal PSI yang layak untuk menjadi Gubernur atau Wakil Gubernur DKI Jakarta.

Pemilihan kepala daerah serentak untuk memilih gubernur, bupati, dan wali kota akan diselenggarakan pada 27 November 2024.

Filosofi Jokowi

Sebelumnya, Fraksi PSI DKI Jakarta menyatakan bahwa Jakarta membutuhkan sosok seperti Presiden Joko Widodo untuk calon gubernur dalam Pilkada 2024.

William menganggap filosofi kepemimpinan Jokowi saat memimpin Jakarta terbukti memberikan manfaat, seperti pembangunan MRT, Kartu Jakarta Pintar (KJP), dan Kartu Jakarta Sehat (KJS).

Bursa Calon Gubernur DKI

Persaingan bursa calon Gubernur DKI Jakarta semakin ramai jelang Pilkada 2024.

Selain Kaesang Pangarep sedikitnya ada 5 nama meramaikan bursa cagub pada Pilkada DKI Jakarta 2024 yang akan digelar pada bulan November tahun ini.

Lima  nama tersebut mulai mencuat di masyarakat yakni Ahmad Sahroni, Ahmed Zaki Iskandar, Heru Budi Hartono, Ridwan Kamil, dan Dharma Pongrekun.***

COMMENTS

WORDPRESS: 0